BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Keceriaan Jum'at Berkah, Satgas Yonif 511/DY Membagikan Sembako Kepada Warga Di Perbatasan RI-PNG

Baidup | Keceriaan Jum'at Berkah Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 511/DY Pos Bupul 12 dipimpin oleh Wadanpos Serda Sudarno dan 9 personel membagikan sembako untuk warga kurang mampu di *Kampung Baidup, Distrik Ulilin, Kabupaten Merauke.* Jumat (24/02/2023).

Dansatgas Yonif 511/DY Letkol Inf Rully Noriza, S.I.P., M.I.P., dalam rilisnya di Sota mengatakan bahwa "kegiatan Jum'at Berkah yang dilakukan oleh Pos Bupul 12 dengan membagikan sembako merupakan suatu bentuk kepedulian satgas kepada masyarakat. Semoga pemberian sembako ini dapat bermanfaat dalam membantu saudara-saudara kita di Kampung Baidup dan harapan kami melalui kegiatan ini akan semakin terjalin hubungan yang harmonis, dapat mempererat kekeluargaan dengan warga di daerah binaan, serta dapat menjadi ladang kebaikan untuk Satgas dan masyarakat perbatasan yang membutuhkan," ucap Dansatgas Yonif 511/DY Letkol Inf Rully Noriza, S.I.P., M.I.P.

Wadanpos Serda Sudarno mengatakan bahwa "kami berkeliling kampung membagikan sembako kepada warga disekitan pos kami, semoga kegiatan Jum'at Berkah ini dapat bermanfaat untuk saudara-saudara kita yang membutuhkan dengan harapan masyarakat yang menerimanya mendapatkan nikmat, berkah dan bernilai menjadi amal ibadah dari Allah SWT," ucap Wadanpos.

Bapak Airon (53) salah seorang warga di Kampung Baidup menyampaikan “saya merasa sangat bersyukur dan senang sekali karena personel Satgas Yonif 511 Badak Hitam telah datang mengunjungi dan peduli dengan warga yang kurang mampu. Terima kasih banyak bapak-bapak TNI dari Pos Bupul 12 atas perhatian dan kepeduliannya memberikan sembako untuk warga di kampung kami, semoga selalu diberkati oleh Tuhan Yang Maha Esa," tutur Bapak Airon.

Posting Komentar

0 Komentar